HUBUNGAN KECERDEASAN EMOSIONAL WARGA BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DI SKB KABUPATEN BOGOR

Authors

  • Syafrudin .
  • Mutiah .

DOI:

https://doi.org/10.32832/tek.pend.v5i2.497

Abstract

Pendidikan akan sukses dicapai dengan kecerdasan intelektual, dengan kecerdasan emosional membuat orang lebih mudah mencapai sukses dalam hidup dan untuk menyempurnakan dengan menemukan kebahagiaan dan makna dari kehidupan, diperlukan kecerdasan spiritual. Tujuan pembelajaran matematika kepada siswa akan tercapai bila faktor-faktor pendukungnya dioptimalkan dengan faktor penghambatnya diminimalisir. Hambatan-hambatan tersebut seyogyanya bisa diatasi sendiri oleh siswa. Salah satu cara untuk mengatasi hambatan-hambatan fisiologis menurut hasil penyelidikan dan Ziger, Paw Lazarsfeld, Netschareffe, Else Liefmann, S. Holingworth, dalam buku Sumadi Suryabarata Peran serta warga belajar dalam penyelenggaraan pendidikan selama ini sangat kurang, partisipasi guru atau tutor dalam pengambilan keputusan sering terabaikan, padahal terjadi atau tidak terjadinya perubahan di sekolah sangat tergantung pada para Tutor atau gurunya.Oleh karena itu tutor atau guru dan masyarakat sekolah harus memiliki tanggung jawab dalam melaksanakan program-program sekolah. Guru perlu memahami bahwa apapun yang dilakukan di ruang kelas mempunyai pengaruh, baik positif maupun negatif terhadap motivasi siswa, cara guru menyajikan pelajaran, bagaimana kegiatan belajar dikelola di kelas, cara tutor berintekrasi dengan siswa kiranya dilakukan oleh tutor secara terencana dengan perbaikan dan perubahan baik dalam metode, manajemen sekolah yang terus dilakukan diharapkan dapat meningkatkan perbaikan mutu pendidikan di Indonesia.

Downloads

Published

2016-07-17

How to Cite

., S., & ., M. (2016). HUBUNGAN KECERDEASAN EMOSIONAL WARGA BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DI SKB KABUPATEN BOGOR. Jurnal Teknologi Pendidikan, 5(2). https://doi.org/10.32832/tek.pend.v5i2.497

Issue

Section

Artikel