Analisis Kinerja Web Server Menggunakan Load Balancing dengan Metode Source Hash Scheduling dan URI

Penulis

  • Zulhipni Reno Saputra Elsi Universitas Muhammadiya Palembang
  • Dedy Alamsyah Universitas Muhammadiyah Tangerang
  • Jusmawati Jusmawati Universitas Yapis Papua
  • Nurhayati Nurhayati Universitas Muhammadiyah Tangerang

DOI:

https://doi.org/10.32832/krea-tif.v12i1.15964

Abstrak

Dengan pesatnya pertumbuhan internet saat ini, terjadi peningkatan signifikan dalam akses pengguna yang terkoneksi. Fenomena ini berdampak langsung pada kebutuhan mesin penyedia layanan, terutama pada server web. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja web server melalui implementasi strategi load balancing menggunakan dua algoritma berbeda yakni Source Hash Scheduling dan URI (Uniform Resource Identifier). Load balancing diuji untuk menentukan efektivitasnya dalam mengoptimalkan response time. Data yang dikumpulkan dari pengujian menunjukkan hasil rata-rata response time dalam milidetik untuk berbagai tingkat koneksi, mulai dari 100/100 hingga 5000/500. Hasil pengujian menunjukkan bahwa pada tingkat koneksi 1000/100, algoritma Source Hash Scheduling memiliki response time rata-rata sebesar 2.96 ms, sedangkan algoritma URI menunjukkan response time rata-rata sebesar 3.1 ms. Seiring dengan peningkatan jumlah koneksi, keduanya menunjukkan variasi performa dengan algoritma Source Hash Scheduling cenderung memberikan response time yang lebih rendah pada koneksi yang lebih tinggi, sementara algoritma URI menunjukkan kenaikan response time yang lebih stabil. Analisis ini memberikan wawasan penting mengenai seleksi algoritma load balancing untuk optimalisasi response time, yang krusial dalam meningkatkan kepuasan pengguna web server.

Unduhan

Diterbitkan

2024-05-30

Cara Mengutip

Reno Saputra Elsi, Z., Alamsyah, D., Jusmawati, J., & Nurhayati, N. (2024). Analisis Kinerja Web Server Menggunakan Load Balancing dengan Metode Source Hash Scheduling dan URI. Krea-TIF: Jurnal Teknik Informatika, 12(1), 24–31. https://doi.org/10.32832/krea-tif.v12i1.15964

Terbitan

Bagian

Articles