Pengembangan Modul IPA Pada Materi Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas VII SMP/MTs Berbasis Sains Islam

Penulis

  • Shinta Adelina Universitas Ibn Khaldun
  • Hasbi Indra Universitas Ibn Khaldun
  • Budi Handrianto Universitas Ibn Khaldun
  • Haikal Adra Mahasiswa

DOI:

https://doi.org/10.32832/jpg.v5i2.15434

Abstrak

Pembelajaran IPA saat ini masih didominasi oleh pemikiran barat yang tertuang di dalam bahan ajarnya,seperti teori, konsep, dan pemikiran yang dipelajari oleh peserta didik, sehingga tidak mampu melahirkan peserta didik yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, sebagaimana tujuan pendidikan nasioanl di Indonesia. Tujuan penulisan ini adalah untuk mengembangkan sebuah modul IPA berbasis sains islam dengan merujuk pada referensi dan sumber yang otoritatif dalam menyusun bahan ajar IPA yang dapat mengarahkan peserta didik menjadi peserta didik yang diharapkan tujuan pendidikan nasional, yakni beriman dab bertaqwa kepada Allah swt. Metode yang digunakan pada penulisan ini adalah RnD dengan model ADDIE, Diawali dengan melakukan analisis kebutuhan, analisis kurikulum dan analisis perserta didik, yang dilakukan dengan wawancara dan angket. Tahap berikutnya adalah desain, yakni melakukan perancangan modul yang akan dikembangkan, dilanjutkan dengan pengembangan modul, pada tahap ini penulis melakukan validasi ahli, dengan hasil 83% dari ahli materi, sebesar 87,5% dari ahli media/desain, sebesar 95,8% dari ahli bahasa, dan 94% dari praktisi guru IPA, persentase yang diperoleh dari masing-masing ahli disimpulkan bahwa modul IPA berbasis sains islam valid untuk digunakan, sebelum mengujicoba kepada kelompok besar, terlebih dahulu peneliti mengujicoba kepada kelompok kecil, didapatkan hasil keterbacaan modul yaitu sebesar 82,3% atau dinilai terbaca. Tahapan berikutnya adalah implementasi atau uji coba kelompok besar, untuk mengetahui keefektivan modul dilakukan menggunakan data pretest dan posttest pada dua kelas, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol, dengan membandingkan hasil posttest masing-masing kelas, bahwa terdapat perbedaan rata-rata posttest dari kelas eksperimen dan kelas kontrol, sehingga disimpulkan bahwa modul IPA pada materi klasifikasi makhluk hidup efektif untuk meningkatkan hasil belajar IPA peserta didik kelas VII.

Diterbitkan

2024-03-16

Cara Mengutip

Shinta Adelina, Hasbi Indra, Budi Handrianto, & Haikal Adra. (2024). Pengembangan Modul IPA Pada Materi Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas VII SMP/MTs Berbasis Sains Islam. JPG: Jurnal Pendidikan Guru, 5(2), 178–196. https://doi.org/10.32832/jpg.v5i2.15434