Perencanaan Tebal Perkerasan Kaku pada Jalan Nuansa Indah Selatan - Cempaka Biru Selatan, Kota Denpasar, Bali

Penulis

DOI:

https://doi.org/10.32832/komposit.v8i2.15980

Kata Kunci:

Perkerasan Kaku, AASHTO 1993, MDP 2017, RAB

Abstrak

Jalan merupakan salah satu unsur yang berperan penting dalam menentukan pengembangan suatu wilayah,sehingga sangat penting untuk membuat suatu perencanaan tebal perkersan jalan. Di Indonesia umumnya ada dua metode yang sering digunakan untuk membuat perencanaan tebal perkerasan kaku yaitu dengan menggunakan metode American Association of State Highway and Transportation Officials (AASHTO) 1993 dan dengan menggunakan Manual Desain Perkerasan (MDP) 2017.  Kedua metode tersebut memiliki beberapa parameter yang berbeda, yang mana perbedaan parameter-parameter ini disesuaikan dengan aturan yang berlaku di Indonesia. Berdasarkan kondisi eksisting jalan yang telah melayani banyak kendaraan niaga, jalan tersebut tidak dapat menahan beban lagi sehingga jalan menjadi rusak. Dengan melihat permasalah yang terjadi maka dilakukan suatu tinjauan didalam perencanaan ini seperti bagaimana tebal perkerasan kaku jalan berdasarkan metode AASHTO 1993 dan metode MDP 2017. Berapa besar rencana anggaran biaya (RAB) yang dibutuhkan dalam pelaksanaan tebal perkerasan kaku jalan pada jalan Nuansa Indah Selatan – Cempaka Biru Selatan, Kota Denpasar, Bali serta membandingkan kedua hasil RAB tersebut sehingga mendapatkan hasil perencanaan yang lebih ekonomis. Setelah melakukan perhitungan tebal perkerasan kaku menggunakan metode ASSHTO 1993 didapatkan tebal pelat sebesar  36,45 cm, lean concrete sebesar 10 cm, Lapisan Fondasi Agregat (LFA) Kelas A sebesar 15 cm dan stabilisasi tanah sebesar 30 cm, serta RAB yang dibutuhkan adalah sebesar Rp 8.460.733.187,- sedangkan dengan metode MDP 2017 didapatkan tebal perkerasan sebesar 27,5 cm, lean concrete sebesar 10 cm, LFA Kelas A sebesar 15 cm dan stabilisasi tanah sebesar 30 cm dengan rencana anggaran biaya yang dibutuhkan adalah sebesar Rp 6.529.833.757,- . Berdasarkan hasil RAB yang diperoleh maka pilihan yang baik untuk digunakan pada jalan tersebut adalah dengan menggunakan metode MDP 2017 dengan harga yang lebih ekonomis.

Referensi

AASHTO. (1993). AASHTO Guide For Design of Pavement Structures. The American Association of State Highway and Transportation Officials.

Adibroto, F., Nengsih, S., & Nadita Suhendra, N. (2019). Perencanaan Tebal Perkerasan Jalan Kaku Menggunakan Metode AASHTO 1993 dan MDP 2017 Pada Ruas Jalan Bandar Buat-Indarung Kota Padang.

Darmawan, R., & Lizar. (2020). Perencanaan Tebal Perkerasan Kaku (Rigid Pavement) Menggunakan Metode BM - 2017. In TEKLA) (Vol. 2, Issue 2).

Departemen Permukiman dan Prasarana Wilayah. (2003). Pedoman Perencanaan Perkerasan Jalan Beton Semen. Departemen Pekerjaan Umum.

Departemen Permukiman dan Prasarana Wilayah. (2004). Pedoman Survai Pencacahan Lalu Lintas Dengan Cara Manual.

Dinas BMKG Stasiun Geofisika Sanglah Denpasar. (2023). Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika Stasiun Geofisika KLAS II Sanglah Denpasar Data Iklim Tahun 2018.

Direktorat Jenderal Bina Marga. (1997). Manual Kapasitas Jalan Indonesia.

Direktorat Jenderal Bina Marga, & Direktorat Pembinaan Jalan Kota. (1990). Petunjuk Desain Drainase Permukaan Jalan No. 008/T/BNKT/1990. Direktorat Pembinaan Jalan Kota.

Juwita, F., Nurafni, D., Hidayat, F., & Sang Bumi Ruwa Jurai, U. (2022). Analisa Perencanaan Tebal Perkerasan Kaku (Rigid Pavement) Ruas Jalan Jabung-Sp. Labuhan Maringgai (Sta 15+650-16+650) Analisis Thick Planning Rigid Pavement Section Of Road Jabung-Sp. Labuhan Maringgai (Sta 15+650-16+650). In Jurnal Teknika Sains (Vol. 07).

Kardinata, & Darmadi. (2020). Evaluasi Tebal Perkerasan Kaku Menggunakan Metode PCA, Bina Marga 2002, AASHTO 1993, Dan MDP 2017 Ruas Jalan Batas Kota Padang-Simpang Haru. In Jurnal Teknik Sipil-Arsitektur (Vol. 19, Issue 2).

Kementerian Pekerjaan Umum. (2010). Surat Edaran Menteri Pekerjaan Umum No. 04/SE/M/2010 Tentang Pemberlakuan Pedoman Cara Uji California Bearing Ratio (CBR) Dengan Dynamic Cone Penetrometer (DCP). Menteri Pekerjaan Umum Republik Indonesia.

Kementerian Pekerjaan Umum. (2017). Manual Perkerasan Jalan (Revisi Juni 2017) Nomor 04/SE/Db/2017. Departemen Pekerjaan Umum.

Kementerian Pekerjaan umum dan Perumahan Rakyat. (2004). Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2004 Tentang Jalan (Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Ed.). Kementerian Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat.

Kementerian PUPR. (2021). Surat Edaran No. 20/SE/Db/2021 Tentang Pedoman Desain Geometrik Jalan. Kementerian PUPR.

Kurniawan, D., & Sastra, M. (2021). Perencanaan Tebal Perkerasan Kaku Menggunakan Metode Manual Desain Perkerasan Jalan 2017 Dan Pd T-14-2003 (Studi Kasus: Jalan Sudirman Km 36,4 - Km 39,4 Desa Bantan Timur-Muntai Barat). In TEKLA) (Vol. 3, Issue 1).

Leweherilla, N. M. Y., Amahoru, J., & Kelbulan, M. (2022). Analisis Perencanaan Tebal Perkerasan Lentur Dengan Menggunakan Motode Manual Desain Perkerasan (MDP) 2018 Pada Ruas Jalan Desa Lauran Kecamatan Tanimbr Selatan Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Jurnal Manumata, 8(1), 20–27.

Murad, W., & Novera, M. (2019). Desain Perkerasan Lentur Berdasarkan Metode Bina Marga Ruas Jalan Simpang Seling-Muara Jernih Kabupaten Merangin. Jurnal Talenta Sipil, 2(1), 16–23.

Nanang, L. O., Azikin, M. T., Ahmad, S. N., & Rustan, F. R. (2020). Analisis Tinjauan Perencanaan Tebal Perkerasan Kaku (Rigid Pavement) dengan Metode Manual Desain Perkerasan 2017 (MDP 2017) (Studi Kasus: Jalan Wisata Kendari -Toronipa).

Suryawan, A. (2009). Perkerasan Jalan Beton Semen Portland (Rigid Pavement) (2nd ed., Vol. 2). Beta Offset Yogyakarta.

Utami, R., & Sihombing, A. V. R. (2021). Prosiding Simposium Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi ke-24 Universitas Indonesia-Universitas Pembangunan Jaya.

Yoder, E. J., & Witczak, M. W. (1997). Principles of Pavement Design (2nd ed.). John Wiley & Sons, Inc.

Unduhan

Diterbitkan

2024-08-01

Cara Mengutip

Morim, G. D., Sumanjaya, A. A. G., & Aryastana, P. (2024). Perencanaan Tebal Perkerasan Kaku pada Jalan Nuansa Indah Selatan - Cempaka Biru Selatan, Kota Denpasar, Bali. Jurnal Komposit: Jurnal Ilmu-Ilmu Teknik Sipil, 8(2), 367–378. https://doi.org/10.32832/komposit.v8i2.15980

Terbitan

Bagian

Articles